Perkedel Jagung Istimewa


Tingkat kesulitan : mudah
Waktu memasak : 45 menit
Porsi : 30 potong

BAHAN :
5 tongkol jagung muda/jagung manis
100 g udang
1/4 butir kelapa
2 butir telur, kocok
4 sdm tepung terigu
minyak untuk menggoreng

BUMBU HALUS :
10 butir bawang merah
6 siung bawang putih
2 buah cabai merah
3 buah cabai rawit
2 sdt ketumbar
1 cm temu kunci
6 lembar daun jeruk
1 sdt gula pasir
2 sdt garam
1 sdt terasi




CARA MEMBUAT :


1. Sisir/iris jagung dari tongkolnya, lalu gerus kasar-kasar.Kupas udang, cincang kasar.
2. Kupas kelapa, parut memanjang, tambahkan 2 sdm air, lalu remasremas sedikit .

3. Campur jagung bersama udang, kelapa parut, telur, tepung terigu, dan bumbu halus. Lalu aduk hingga merata.


4. Panaskan minyak goreng yang cukup banyak dalam wajan di atas api sedang. Masukan adonan sesendok demi sesendok, goreng hingga matang, sampai warnanya kecoklatan.Angkat dan tiriskan. Sajikan selagi masih hangat.


Tips femina 
Sebagai pengganti jagung tongkol, Anda bisa menggunakan 375 g jagung manis kalengan (whole kernel corn) yang telah ditiriskan.


Sumber : Buku Primarasa - Seri Masak femina

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resep Es Lilin Susu Untuk Dijual 1000-an Laba 200rb per Produksi

Soto Bandung

Resep Tahu Telur Goreng Enak